Tips Menjaga Kesehatan Kulit Bagi Perempuan

Kulit adalah bagian terpenting bagi perempuan. Menjadi organ tubuh manusia yang paling luar dan paling besar, kulit sangat rentan mengalami kontaminasi kotoran, kuman, dan bakteri. Acuh tak acuh terhadap kondisi kesehatan kulit bisa berdampak pada kondisi yang serius. Inilah mengapa, kita perlu tahu bagaimana tips dan cara menjaga kesehatan kulit dengan tepat. Kulit sehat tidak datang dengan sendirinya. Untuk mendapatkannya, Anda harus menjaga kesehatan kulit dengan mengonsumsi makanan bergizi maupun menggunakan produk-produk perawatan kulit.

Kulit merupakan organ terbesar pada tubuh manusia yang terdiri dari beberapa lapisan. Setiap lapisan kulit memiliki fungsinya masing-masing. Epidermis sebagai lapisan terluar berfungsi untuk melindungi kulit dari berbagai hal yang bisa menyebabkan kerusakan kulit, seperti debu, kuman, dan paparan sinar matahari.

Di bawah epidermis, ada lapisan dermis yang terdiri dari pembuluh darah, folikel rambut, dan kelenjar minyak. Lapisan terakhir adalah jaringan subkutan yang berfungsi untuk melindungi organ-organ dalam tubuh dan menjaga suhu tubuh tetap normal.

Seiring berjalannya waktu, kondisi kulit bisa mengalami penuaan atau bahkan kerusakan hingga fungsinya terganggu. Oleh karena itu, sangat penting untuk mempertahankan kesehatan dan ketahanan organ pelindung ini dengan melakukan perawatan kulit secara rutin. Selain karena faktor usia, ada banyak hal yang dapat memicu kerusakan kulit. Ini artinya, kesehatan kulit perlu dijaga dengan melakukan perawatan yang tepat.

Menjaga kesehatan kulit termasuk dalam menjaga asupan makanan sampai memastikan kebersihan kulit setiap hari dengan mandi. Menjaga kesehatan kulit menjadi kunci agar penampilan senantiasa terlihat terawat dan menawan. Untuk memastikan kulit sehat, sejumlah tips dan cara menjaga kesehatan kulit pun sebaiknya kita lakukan secara konsisten.

Kulit sehat bisa dijaga dari luar dan dari dalam. Tidak hanya dengan memakai produk perawatan yang ideal, secara alami kulit bisa menjadi lebih sehat jika kita menjalankan sejumlah kebiasaan yang baik untuk kulit.

Berikut ini adalah beberapa tips menjaga kesehatan kulit yang dapat kita lakukan setiap hari. Selain kulit lebih sehat dan terawat, kebiasaan-kebiasaan baik di bawah ini juga berpengaruh positif untuk kesehatan tubuh kita secara keseluruhan. Yuk simak beberapa tips menjaga kesehatan kulit di bawah ini:

1. Mengubah Pola Makan Menjadi Lebih Sehat

Apa yang kita makan bisa berpengaruh langsung untuk kesehatan kulit kita. Mengonsumsi makanan kaya vitamin dapat membuat kulit lebih terawat dan awet muda. Sementara itu, terbiasa mengonsumsi makanan yang terlalu banyak lemak dan terlalu tinggi karbohidrat juga dapat berpengaruh buruk pada kulit sebab bisa memicu peradangan dan jerawat.

2. Istirahat yang Cukup

Cara menjaga kesehatan kulit yaitu sesimpel kita mendapatkan istirahat yang cukup tiap hari. Pastikan kita tidur 7—8 jam per hari untuk tampilan kulit yang muda, cerah, dan terawat. Sebaliknya, ketika kita kurang tidur, kulit akan mudah terlihat kusam dan tua. Belum lagi ada risiko munculnya kantung mata yang menghitam akibat tidak terpenuhinya waktu istirahat kita.

3. Hindari Rokok dan Alkohol

Punya kebiasaan merokok dan mengonsumsi alkohol? Mulai sekarang, hentikan kebiasaan tersebut jika ingin memperoleh kulit yang sehat. Merokok dan mengonsumsi alkohol akan membuat kolagen berkurang. Padahal, kolagen sangat penting untuk kesehatan kulit karena menjaga kekencangannya. Berkurangnya produksi kolagen pada tubuh akan membuat regenerasi kulit menjadi tidak optimal dan merangsang munculnya kerutan halus ataupun tanda penuaan lainnya.

4. Kelola Stres dengan Baik

Stres tidak baik untuk kesehatan kulit. Stres yang tidak terkelola dengan baik rentan menstimulasi kelenjar adrenal untuk memproduksi hormon kortisol. Hormon ini merupakan hormon yang berperan besar dalam produksi lemak dari kelenjar sebasea. Jumlah lemak berminyak yang terlalu banyak ini bisa menutup pori-pori kulit dan menjebak bakteri di kulit kita.

Perawatan kulit tentu tidak lengkap apabila kita tidak mampu mengelola stres dengan baik. Luangkan waktu untuk melakukan aktivitas yang kita sukai, atau langsung bercerita pada psikolog apabila kita membutuhkan saran langsung dari ahlinya.

5. Lindungi Dari Sinar Matahari

Paparan sinar matahari langsung bisa menyebarkan sinar ultraviolet dan radikal bebas yang berpengaruh buruk untuk kesehatan kulit. Kulit kita bisa mudah mengalami iritasi dan kekeringan jika terlalu sering terpapar sinar matahari. Kita bisa melindungi kulit dari matahari dengan menggunakan tabir surya serta membatasi kegiatan di luar ruangan ketika pukul 10.00—16.00 dimana sinar matahari memancar kuat pada waktu-waktu tersebut.

6. Olahraga secara Rutin

Sudah banyak penelitian yang mengungkapkan bahwa olahraga rutin merupakan cara menjaga kesehatan kulit yang efektif. Ketika kita rutin berolahraga, penuaan sel dapat diperlambat, peredaran darah lebih lancar, dan produksi hormon di tubuh lebih optimal. Kulit pun tentu lebih sehat dan menawan

7. Mandi 2 Kali Sehari

Jangan lupa untuk selalu menjaga kebersihan tubuh sebagai salah satu cara menjaga kesehatan kulit. Biasakan mandi dua kali sehari menggunakan sabun antibakteri untuk membersihkan kotoran dan bakteri yang menempel di tubuh. Jangan sampai kotoran-kotoran tersebut membuat kulit kusam dan menimbulkan iritasi serta infeksi yang tidak diinginkan. Berbagai masalah kulit juga dapat mengancam kulit tubuh kita jika kuman dan bakteri masih menempel di kulit kita. Selain itu, kita juga perlu menggunakan produk pembersih tubuh dan wajah yang lembut dan tidak mengandung detergen serta pewangi untuk menghindari terjadinya iritasi pada kulit tubuh dan wajah.

8. Aktif Bergerak

Melakukan aktivitas fisik secara rutin akan membantu menjaga kulit tetap sehat. Caranya dengan meningkatkan asupan darah yang kaya nutrisi dan oksigen pada sel kulit. Sebuah studi yang diterbitkan dalam Jurnal Aging Cell menyebutkan, tubuh akan melepaskan suatu senyawa yang dinamakan IL-15 ketika melakukan aktivitas fisik seperti olahraga.

Nutrisi dan oksigen yang tepat akan membantu sel kulit meremajakan diri. Sedangkan IL-15 dapat membantu menghambat terjadinya kerusakan kulit sampai ke tingkat sel. Akhirnya, kulit pun akan tetap sehat dan tidak cepat mengalami proses penuaan dini.

9. Konsumsi Buah dan Sayur

Sudah bukan rahasia lagi bahwa makanan sehat, seperti buah dan sayur, mengandung banyak nutrisi yang dapat menjaga kesehatan kulit. Sebagai contoh, vitamin C pada jeruk, stroberi, dan brokoli dipercaya mampu mencegah munculnya kerutan di kulit.

Sementara itu, vitamin E yang dapat ditemukan pada alpukat, anggur, dan tomat juga memiliki fungsi yang tak kalah penting, yaitu mencegah kerusakan sel kulit karena sifat antioksidannya.

10. Gunakan Tabir Surya

Penggunaan tabir surya merupakan salah satu cara terpenting untuk menjaga kesehatan kulit. Tabir surya mengandung SPF dan PA yang mampu melindungi kulit dari bahaya paparan sinar UV yang berlebihan, seperti iritasi, penuaan dini, hingga kanker kulit.

Untuk mendapatkan perlindungannya, gunakan tabir surya yang mengandung SPF minimal 30 dan ulangi penggunaannya setiap 2 jam sekali.

Nah, itu tadi beberapa tips menjaga kesehatan kulit yang bisa kita lakukan. Yuk terapkan beberapa tips ini secara disiplin untuk mendapatkan hasil kulit sehat lebih maksimal, ya!